SEKILAS KEGIATAN SEKRETARIAT BERSAMA KARTAMANTUL BULAN JANUARI 2021

SEKILAS KEGIATAN SEKBER KARTAMANTUL BULAN JANUARI 2021

           Sekretariat Bersama Kartamantul merupakan lembaga yang menjembatani kerjasama pengelolaan prasarana dan sarana perkotaan antara Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman dan Kabupaten Bantul. Sekretariat Bersama Kartamantul dalam menjalankan tugasnya melibatkan berbagai OPD terkait. Tim teknis sektoral yang merupakan wakil-wakil dari berbagai OPD terkait dibentuk demi efektivitas dan kelancaran kerjasama pengelolaan prasarana dan sarana perkotaan antara Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman dan Kabupaten Bantul. Total terdapat 10 anggota tetap tim teknis dan 26 anggota tidak tetap.

          Tim teknis sektoral secara bersama-sama ditugaskan untuk merumuskan program kerja sektoral, m erumuskan rekomendasi pelaksanaan kerjasama, melakukan evaluasi kegiatan pelaksaanaan kerjasama, meng oordinasikan pelaksanaan kerjasama sektoral,  serta melaksanakan kegiatan kerjasama sektoral p engelo laan prasarana dan sarana perkotaan yang meliputi sektor persampahan, air limbah, drainase, air bersih, jalan dan transportasi.  

            Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kerjasama Pengelolaan Sarpras Perkotaan pertama pada periode ta hun 2021 digelar secara daring pada Selasa, 12 Januari 2021. Terdapat beberapa hal yang menjadi pemb ahasan dalam rapat ini diantaranya adalah terkait perumusan kelembagaan sekber serta penentuan pen anganan kerjasama prioritas. Pada tanggal 19 Januari 2021, Sekber Kartamantul bersama-sama dengan berbagai OPD terkait melakukan Rapat Koordinasi Peralihan Pengelolaan SPAM ke PDAB Tirtatama. Hal tersebut dilangsungkan sebagai tindak lanjut dari Keputusan Gubernur No. 413 Tahun 2021 bahwa per 1 Januari 2021 pengelolaan SPAM Regional Kartamantul dialihkan dari Balai Pengelola Infrastruktur Air Limbah dan Air Minum Perkotaan (Balai PIALAMP) DPUP-ESDM DIY ke PDAB Tirtatama.  Pada 21 Januari 2021, dilangsungkan Rapat Koordinasi Pengaturan Penerimaan/Pembuangan Sampah Kab/Kota di TPA Piyungan yang membahas terkait pengaturan waktu penerimaan/pembuangan sampah guna me ndukung upaya penataan TPA Piyungan serta membahas terkait penertiban armada sampah. Rapat koo rdinasi sektor air limbah dilangsungkan secara daring pada 26 Januari 2021. Terdapat beberapa hal yang menjadi pembahasan utama yaitu terkait penanganan permasalahan, pengembangan jaringan dan SR air limbah di perbatasan. Kegiatan rapat yang dilangsungkan di Sekber Kartamantul sepanjang bulan januari 2021 disusun berdasar kerjasama prioritas demi tercapainya tujuan penyediaan sarana prasarana perkotaan yang memadai.  

SEKILAS KEGIATAN SEKRETARIAT BERSAMA KARTAMANTUL BULAN JANUARI 2021

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »