Buletin Kartamantul Edisi IV Tahun 2025
Sekretariat Bersama Kartamantul pada periode IV tahun 2025 telah melangsungkan berbagai kegiatan kerjasama dengan berbagai OPD di tingkat provinsi maupun OPD Kabupaten/Kota wilayah kerja Kartamantul. Kerjasama tersebut meliputi kerjasama pengelolaan sarana prasarana pada enam sektor kerjasama yang meliputi sektor persampahan, air limbah, air bersih, drainase, jalan, dan transportasi. Buletin edisi IV tahun 2025 merangkum beberapa kegiatan pada periode IV meliputi pembahasan terkait pengembangan Pengolah Sampah Berbasis Teknologi Ramah Lingkungan Menjadi Energi Listrik (PSEL), survei penyiapan jalan dan manajemen lalu lintas antisipasi operasional tol, update realisasi sharing biaya operasional IPAL Terpusat Sewon, dan identifikasi solusi permasalahan genangan sekitar Jalan Ali Maksum-Jalan Lingkar Selatan (Ring Road)


